Seleb
Rezky Aditya Tegang Detik-detik Ijab Kabul, Citra Kirana Malu-malu
Prosesi akad nikah Citra Kirana dan Rezky Aditya saat ini sedang berlangsung.
Madinah

Matamata.com - Prosesi akad nikah artis Rezky Aditya dan Citra Kirana sedang berlangsung saat ini, Minggu (1/12/2019) di bandung, Jawa Barat.
Pantauan Matamata.com, Rezky Aditya mengenakan busana serba putih khas Sunda tiba lebih dulu di lokasi ijab kabul dilaksanakan. Beberapa menit kemudian, disusul Citra Kirana.

Citra Kirana cantik dibalut kebaya warna putih dengan mahkota di kepala dan hiasan bunga. Sesekali Citra Kirana malu-malu menatap wajah calon suami yang berada di sebelahnya.
Baca Juga
Saat berita ini diturunkan, kedua mempelai, wali nikah, penghulu damn sleuruh tamu undnagan sudah berada di lokasi seraya mendengarkan lantunan ayat suci Alquran.

Ijab kabul pernikahan Citra Kirana dan Rezky Aditya sendiri digelar Grand Ballroom Mason Pine Hotel, Bandung Barat, Minggu (1/12/2019).