Seleb
Zaskia Adya Mecca Beli Mainan, Malah Dikira Anak Barang Endorse-an
Zaskia Adya Mecca dikira kedua putranya beri mainan dari barang endorse-an.
Yoeni Syafitri Sekar Ayoe | Dea Dezellynda Madya Ratri

Matamata.com - Zaskia Adya Mecca dikenal sebagai salah satu artis yang sering banjir endorse-an. Setiap hari ia bisa mengunggah banyak barang-barang endorse-an di Instagramnya.
Tak jarang, istri Hanung Bramantyo itu mengajak anak-anaknya untuk ikut mengiklankan barang endorse-an. Ternyata karena sering mendapat barang endorse, anak-anaknya sampai berpikir bahwa semua barang miliknya tak dibeli sendiri.

Ibu 5 anak itu curhat tentang hal tersebut lewat Instagramnya. Saat membeli mainan untuk kedua putranya, Bhai Kaba dan Bhre Kata, barang tersebut malah dikira barang endorse-an.
"Ngapain?" ucap Zaskia kepada putranya yang sedang asyik foto-foto memegang mainan.
Baca Juga
"Lagi bikin endorse-an," jawab Bhre Kata. "Itu bukan endorse. Itu Bia beli kok," jelas Zaskia.

"Di-endorse!" ucap Bhre Kata ngeyel. "Nggak semua barang Bia endorse-an kok nak. Ada yang Bia beli sendiri," ucap Zaskia.
Zaskia pun menjelaskan bahwa sejak kecil anak-anaknya sudah sering diajak meng-endorse barang. Sampai akhirnya berpikir bahwa barang milik sang ibu adalah barang endorse.

"Nakk, ga semua barang kita endorsean kooo ada yang Bia beli dan ga harus foto dulu sebelum main.. Mon maap ya dipikir da konsep semua harus gitu. ampe ga percaya dia kalo itu barang Bia beli sendiri.. ngotot bilang endorsean," tulis Zaskia di kolom caption.