8 Potret Yoon Hyun Min di Bo Ra! Deborah, Aktor Menawan yang Jadi Lawan Main Yoo In Na

Siap-siap menyaksikan drama Bo Ra! Deborah bulan ini, intip dulu potret Yoon Hyun Min yuk!

Nur Khotimah | MataMata.com
Selasa, 04 April 2023 | 15:25 WIB
Potret Yoon Hyun Min di Bo Ra! Deborah (Instagram/@channel.ena.d)

Potret Yoon Hyun Min di Bo Ra! Deborah (Instagram/@channel.ena.d)

Matamata.com - Yuk kenalan dengan aktor tampan yang bakal jadi lawan main Yoo In Na di drama barunya. Makanya potret Yoon Hyun Min di Bo Ra! Deborah berikut ini wajib banget kamu kepoin!

Bo Ra! Deborah adalah rom-com baru Yoon Hyun Min yang dibintanginya bareng Yoo In Na, Joo Sang Wook, Chansung 2PM, Sojin Girl's Day dan masih banyak lagi. Ini merupakan drakor anyarnya setelah penampilannya yang memikat di My Holo Love, Men are Men, dan Hera: The Goddess of Revenge tahun 2020-2021 lalu.

Drama ini adalah kolaborasi dari sutradara Lee Tae Gon dan penulis naskah Ah Kyung yang sebelumnya bekerja sama di drama Mad for Each Other. Bo Ra! Deborah akan tayang perdana di ENA mulai 12 April 2023 mendatang.

Potret Yoon Hyun Min di Bo Ra! Deborah (Instagram/@channel.ena.d)
Potret Yoon Hyun Min di Bo Ra! Deborah (Instagram/@channel.ena.d)

Nggak usah berlama-lama lagi, langsung saja kita kepoin bareng potret Yoon Hyun Min di Bo Ra! Deborah di bawah ini! Cekidot sama-sama detail karakternya dan kesan-kesannya di dramanya melansir dari Soompi, Instagram resmi ENA, dan lainnya. Mari kita intip!

1. Yoon Hyun Min akan kembali ke layar kaca sebagai seorang pria yang berjuang dengan cinta di Bo Ra! Deborah. Kisah asmara seorang pelatih kencan bernama Deborah (Yoo In Na) juga jadi sorotan utama di drama ini. Deborah yakin kalau cinta adalah soal strategi.

Potret Yoon Hyun Min di Bo Ra! Deborah (Instagram/@channel.ena.d)
Potret Yoon Hyun Min di Bo Ra! Deborah (Instagram/@channel.ena.d)

2. Beda dengan Deborah yang percaya kalau hubungan adalah soal menemukan strategi yang tepat, Lee Soo Hyuk (Yoon Hyun Min) yakin kalau ketulusan adalah salah satu elemen terpenting dalam sebuah hubungan. Yup, Yoon Hyun Min memerankan pria acuh tak acuh dan dingin bernama Lee Soo Hyuk.

Potret Yoon Hyun Min di Bo Ra! Deborah (Instagram/@channel.ena.d)
Potret Yoon Hyun Min di Bo Ra! Deborah (Instagram/@channel.ena.d)

3. Lee Soo Hyuk adalah wakil presiden dan perencana penerbitan di perusahaan penerbitan Jinri. Punya pandangan yang berbeda soal hubungan, Lee Soo Hyuk akhirnya mau mengerjakan buku tentang cinta dengan Deborah. Meski dalam foto satu ini, dia terlihat tidak terlalu senang dan sedang protes.

Potret Yoon Hyun Min di Bo Ra! Deborah (Instagram/@channel.ena.d)
Potret Yoon Hyun Min di Bo Ra! Deborah (Instagram/@channel.ena.d)

4. Deborah adalah seorang influencer, pelatih kencan, dan penulis buku populer yang suka bicara apa adanya. Lee Soo Hyuk yang mengalami kesulitan dalam hal berkencan tidak yakin pada Deborah yang berbicara seolah-olah dia telah menguasai semua jenis romansa di dunia.

Potret Yoon Hyun Min di Bo Ra! Deborah (Instagram/@channel.ena.d)
Potret Yoon Hyun Min di Bo Ra! Deborah (Instagram/@channel.ena.d)

5. Lee Soo Hyuk yang menyendiri dan acuh tak acuh sebenarnya adalah pria yang baik hati dan perhatian. Kombinasi hatinya yang lembut dan penampilan luarnya yang dingin membuat dia sulit berkencan. Namun, kehidupan cintanya berubah saat dia bertemu dengan Deborah.

Potret Yoon Hyun Min di Bo Ra! Deborah (Instagram/@channel.ena.d)
Potret Yoon Hyun Min di Bo Ra! Deborah (Instagram/@channel.ena.d)

6. Yoon Hyun Min sendiri mengaku kalau dia sangat menyukai kepolosan seorang Lee Soo Hyuk. Meskipun kata-kata dan tindakan Lee Soo Hyuk terlihat dingin, dia sebenarnya punya hati yang sangat hangat dan Yoon Hyun Min mencoba fokus pada aspek-aspek itu saat berakting.

Baca Juga: 9 Adu Peran Pemain Drama Bo Ra! Deborah: Rom-Com Yoon Hyun Min, Yoo In Na dan Joo Sang Wook

Potret Yoon Hyun Min di Bo Ra! Deborah (Instagram/@channel.ena.d)
Potret Yoon Hyun Min di Bo Ra! Deborah (Instagram/@channel.ena.d)

7. "Ini adalah naskah yang imersif. Saya suka bahwa semua emosi soal kencan dijelaskan dengan detail dan drama ini bikin saya jatuh cinta karena pesona dari berbagai pasangan. Saya memutuskan bergabung karena saya pikir saya akan menyesal jika tidak melakukannya," kata Yoon Hyun Min dilansir Soompi.

Potret Yoon Hyun Min di Bo Ra! Deborah (Instagram/@channel.ena.d)
Potret Yoon Hyun Min di Bo Ra! Deborah (Instagram/@channel.ena.d)

8. Selain Yoo In Na, kamu juga bisa melihat adu akting Yoon Hyun Min dengan Joo Sang Wook sebagai Han Sang Jin, sahabat dan mitra bisnis Lee Soo Hyuk. Bila Lee Soo Hyuk masih berjuang dalam hal cinta, Han Sang Jin adalah orang yang santai dan menganggap kencan adalah hal yang mudah.

Potret Yoon Hyun Min di Bo Ra! Deborah (Instagram/@channel.ena.d)
Potret Yoon Hyun Min di Bo Ra! Deborah (Instagram/@channel.ena.d)

Itu dia beberapa potret Yoon Hyun Min di Bo Ra! Deborah, aktor menawan yang jadi lawan main Yoo In Na di drama ini. Penasaran dengan adu akting dan chemistry romantis keduanya? Drama Bo Ra! Deborah akan tayang perdana di ENA mulai 12 April 2023 mendatang. Pastikan kamu catat tanggal siarannya dan jangan lupa nonton ya!

Kontributor: Yoeni Syafitri Sekar Ayoe
×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Aktris ternama Nikita Willy tampil berbeda dalam perayaan ulang tahun ketiga anak pertamanya, Issa Xander Djokosoetono....

kpop | 09:39 WIB

Aktor asal Korea Selatan, Lee Min Ho, baru-baru ini menjadi sorotan publik Indonesia....

kpop | 14:15 WIB

Selain piscok, Lucas Wong sempat menjajal nasi padang setibanya di Jakarta....

kpop | 16:39 WIB

Tak hanya bernyanyi dan menari, Lucas Wong juga berbincang banyak hal hingga main games....

kpop | 12:04 WIB

Gunjingan soal penampilan Cha Young Joo ramai setelah ia memamerkan potret dirinya ikut bersama sang suami Shin Tae Yong...

kpop | 19:21 WIB

Siap-siap baper, kenalan dengan beberapa pemain drama Dare to Love Me yuk!...

kpop | 12:28 WIB

Drama Chief Detective 1958 tayang hari ini, intip potret Choi Woo Sung dan Yoon Hyun Soo yuk!...

kpop | 13:12 WIB

Dramanya sebentar lagi tayang, kenalan dengan karakter Wi Ha Joon dan Jung Ryeo Won yuk!...

kpop | 13:00 WIB

Blood Free sudah menayangkan empat episode perdana, kepoin potret Han Hyo Joo yuk!...

kpop | 14:37 WIB

Bakal tayang di Netflix, kepoin fakta drama Cashero yang menggaet Junho 2PM yuk!...

kpop | 13:37 WIB