Dangdut
Protes Usai Dibully K-Popers, Pencipta Lagu Via Vallen Malah Dinyinyiri
Pencipta lagu Via Vallen berencana untuk membuat video klip sendiri agar tak lagi dituding plagiat, netizen malah nyinyir.
Yoeni Syafitri Sekar Ayoe

Matamata.com - Yuda Dadali, pencipta lagu Kasih Dengarkanlah Aku yang dinyanyikan Via Vallen, curhat setelah dibully netizen. Dia pun berencana untuk membuat video klip sendiri agar tak lagi dituding plagiat untuk kedepannya.
"Kasih Dengarkanlah Aku semangat bikin video klip terbaru. Mungkin saya sendiri yang akan buat konsepnya agar tidak menyamai dengan video klip orang lain," tulis Yuda Dadali di Instagram, Minggu (25/10/2020).
![Unggahan Yuda Dadali [Instagram/@yudadadali]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2020/10/25/26009-unggahan-yuda-dadali-instagramatyudadadali.jpg)
Sama seperti netizen, Yuda mengaku tak menyukai video klip yang sudah dihapus itu secara pribadi. "Padahal saya pribadi ngga suka dengan video klip kemaren yang sudah di takedown, sehingga banyak #kpopers tidak terima video klip orang luar negeri itu sama konsepnya," ungkapnya.